Granada Peduli Palestina


Rasulullah saw bersabda: "Sesama muslim itu bersaudara. Oleh karena itu, jangan menganiaya dan jangan mendiamkan. Siapa saja yang memperhatikan kepentingan saudaranya, Allah akan memperhatikannya. Siapa saja yang melapangkan satu kesulitan sesama muslim, niscaya Allah akan melapangkan satu kesulitan dari beberapa kesulitannya pada hari kiamat. Siapa saja yang menutupi kejelakan seorang muslim Allah akan menutupi kejelekannya pada hari kiamat." (HR.Bukhari dan Muslim)
Alhamdulillah, ternyata kegiatan peduli Palestina yang diselenggarakan di sekolah SDIT-SMPIT Granada, Karawaci - Kota Tangerang, tanggal 23 Desember 2012 bertepatan dengan 9 Muharram 1434H, berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp. 12.550.000,-. Dana tersebut telah kami Transfer ke Tim MER-C Indonesia lewat Rek. Bank Syari'ah Mandiri, Pukul 09.49.
Kami hanya bisa mendoakan, semoga Allah SWT membalas dengan balasan yang lebih baik atas donasi yang telah diberikan para donatur khususnya Bapak/Ibu Wali Murid SDIT-SMPIT Granada, Insya Allah, lembaga-lembaga tersebut di atas masih amanah menyalurkan donasi ke saudara kita di Palestina.
Berikut ini dokumentasi kegiatan pengumpulan Dana Untuk Gaza Palestina. Selengkapnya Lihat Disini
Sertifikat Tanda Terima





















Kreativitas

Hasil karya siswa-siswa SDIT GRANADA, Lucu, Imut dan Menggemaskan. 
Kalau di tekuni serius ... pasti hasilnya lebih  baik  lagi.....
gali kreasimu  dan  tunjukkan  pada  dunia ..... bahwa Granada  Bisa....!!!!!!!!!
Selengkapnya Lihat Disini













Peserta Ujian Wisuda Tahfidz

Kepada Para Peserta Ujian Wisuda Tahfidz Juz 30 Tahun Ajaran 2012-2013 di akan dilaksanakan tanggal 15 Nopember 2012, Mulai Pukul 08.00 WIB s.d Selesai. Seragam busana muslim. Untuk putra diharapkan pakai peci. Nama-nama peserta dapat dilihat di website resmi.  Peserta Wisuda Tahfidz Juz 30 Tahun Ajar 2012-2013.

Tim Penguji : 
Penguji I    : M. Ismail Musa, M.Ag
Penguji II   : Siswantoro, S.Pd.I
Penguji III  : M. Syukri Gunawan, S.Ag

Kalender Akademik Tahun Ajar 2012-2013

Mengingat pentingnya informasi tentang kegiatan di SDIT Granada dan menjadi bahan pertanyaa dari orang tua siswa khsusnya wali murid SDIT Granada tentang libur sekolah. Maka dengan ini Kalender Akadamik SDIT Granada tahun Ajar 2012-2013 dilihat diwebsite resmi Granada.
Kalender Akademik SDIT Granada . Mudah-mudahan informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua.



5 Pengharagaan

Senin tanggal 12 Nopember 2012 sebagai momentum yang baik untuk meningkatkan kinerja Guru, Staff dan Pukes. Sekolah memberikan penghargaan kepada mereka yang memiliki kinerja yang sangat baik. Walaupun penghargaan tersebut jika dinilai dari materi tidaklah seberapa bila dibandingkan dengan hasil kerja yang diberikan kepada SDIT Granada. 5 Pengharagaan tersebut diberikan kepada 3 Guru dan Staf terbaik Tahap Pertama Periode Juli s.d Oktober 2012,  antara lain :
1. Edi Sukamto, S.Pd.I (Guru)
2. Nurul Fitriyanti, S.Pd (Guru)
3. Shita Pratika, Lc (Guru)
4. M. Syukri Gunawan, S.Ag (Pukes IV)
5. Rusdi Hermanto (Staff OB)

Semoga ini menjadi teladan dan menumbuhkan semangat, ketekunan dalam mendidik dan membina siswa, khususnya di SDIT Granada. Allahu Akbar.
Ayo yang lain siapa yang mau menjadi teladan di periode berikutnya.....












KOMPETISI MATEMATIKA

Kabar gembira buat para siswa khususnya tingkat SD/MI dan SMP/MTs yang jago matematika. Memperebutkan Total Hadiah Rp. 51 Juta Plus Beasiswa Pendidikan. Berdasarkan rekomendasi Dirjen Dikdas No. 3973/C/TU/2012 tanggal 4 Oktober 2012 tentang pelaksanaan Kompetensi Matematika Pasiad Se-Indonesia  IX, untuk kedua kalinya kami SDIT Granada menjadi tuan rumah lagi.
Untuk lebih jelas silahkan di unduh lembar info berikut ini :


Isi formulir terlebih dahulu keduanya disi, kolom nomor harap di kosongkan. Nanti Panitia yang mengisi.
Info pendaftaran hubungi Bapak Suwondo
CP. 0856-1009700